Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pengertian dan Manfaat Sharing Device

 

Pengertian dan Manfaat Sharing Device

Pada jaringan komputer terdapat sebuah metode bernama sharing device. Mendengar namanya saja mungkin Anda sudah bisa menebak arti dari metode tersebut. Untuk lebih memperjelas dan menambah wawasan Anda, artikel ini akan membahas seputar sharing device secara lengkap.

Pengertian dan Manfaat Sharing Device – Saling berbagi file dan perangkat merupakan salah satu fitur dari sebuah jaringan. Sayangnya beberapa siswa masih tak menyadari fungsi sharing decive dengan benar. Mnurut saya ilmu semacam ini harusnya kalian kuasai sebagai generasi milenial yang notabenya selalu berkutat dengan teknologi. Terlebih jika kita siswa TKJ seharusnya bisa menghafal apa saja manfaat sharing devide.

Sharing device adalah pemakaian bersama sebuah device atau perangkat dalam sebuah jaringan. Jadi sharing device ini merupakan penggunaan perangkat bersama dalam sebuah jaringan atau biasa disebut dengan berbagi perangkat. Jadi pada intinya, sharing device adalah sebuah kegiatan berbagi perangkat dalam sebuah jaringan. Jadi sebuah perangkat bisa digunakan oleh beberapa komputer.

Pengertian dan Manfaat Sharing Device

Pada dasarnya beberapa komputer dapat melakukan sharing atau berbagi perangkat. Lalu apa saja perangkat perangkat yang dapat disharing itu? Adapun contoh-contoh perangkat yang biasa disharing adalah sebagai berikut:

  1. Printer
  2. Scanner
  3. Hardisk
  4. Perangkat Komputer
  5. Wifi
  6. Dan masih banyak lainnya

Untuk Melakukan Sharing ada beberapa hal yang harus diperhatikan diantaranya:
  1. Jaringan sudah tekoneksi dengan baik
  2. Protokol sharing file dan printer sudah terinstall
  3. Setting Sharing dengan dengan benar.

Apa saja manfaat sharing device pada sebuah jaringan? inilah pertanyaan yang sering muncul ketika ujian. Meski terkesan sederhana, tapi faktanya tak semua siswa mampu menjawabnya dengan benar. Padahal berbagai manfaat tersebut bisa kalian jumpai pembahasannya di buku pedoman informatika.

Setelah mengetahui tentang pengertian dari sharing device, sekarang menuju ke manfaat dari sharing device. Manfaat dari sharing device sangat banyak sekali. Yang umum menggunakan sharing device adalah sebuah perusahaan atau perkantoran.

Hemat Biaya

Sebagai contoh manfaat dari sharing device sebenarnya bisa kita jumpai dengan mudah. misalnya sebuah perusahaan membutuhkan printer untuk keperluan sehari-hari. Daripada harus membeli printer untuk setiap komputer, maka akan lebih efisien lagi kalau menggunakan sharing device ini. Mengapa demikian? karena kalian bisa menggunakan satu printer untuk semua komputer sekaligus. Tentu ini akan menghemat pengeluaran perusahaan.

Ya ini pasti, dengan menggunakan sharing device maka akan lebih menghemat biaya. Seperti yang saya katakan di atas, kalau sebuah kantor tidak menggunakan sharing device maka akan mengeluarkan banyak biaya untuk sebuah perangkat, misalnya printer. Sebagai contoh sebuah kantor memiliki 40 unit komputer dan harus melakukan printer, kalau dari 40 unit komputer itu harus memiliki printer sendiri-sendiri maka akan jelas perlu uang banyak.

Lebih Efisien

Efisien yang dimaksud disini adalah lebih cepat atau tidak membuang-buang waktu. Dan paling utama sih masih efisien dalam hal biaya, karena dengan sedkikt perangkat saja sudah bisa digunakan untuk banyak komputer. Tapi, cara menggunakan sharing device juga harus sesuai aturan karena kita tak bisa menentukan skala prioritas.

Bayangkan saja jika kalian harus mondar mandir untuk print suatu dokumen tentu akan menghabiskan waktu dan tenaga. Nah, manfaat sharing device disini sangat besar karena bisa mempermudah aktivitas kalian. Hal tersebut bisa terwujud selama semua user menggunakan perangkat yang terhubung pada jaringan yang sama.

Jadi kesimpulannya, dengan adanya sharing device ini kita bisa berbagi perangkat dengan komputer lain dengan mudah dan tentu ini akan sangat bermanfaat selama masih dalam satu jaringan yang sama. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk Anda semua. Terima kasih.

Posting Komentar untuk "Pengertian dan Manfaat Sharing Device"